JuangMedia – Seblak adalah salah satu makanan yang viral dan disukai oleh banyak orang terutama anak muda. Ciri khas seblak adalah bumbu pedasnya yang dibuat menjadi beberapa pilihan level.
Biasanya seblak disajikan dengan kerupuk yang dimasak sampai lunak. Sekarang ada banyak kreasi seblak menggunakan bahan lainnya yang menciptakan rasa yang tidak kalah sedap dengan seblak original.
Bahan tersebut seperti makaroni, mi, bihun, cilok, dan lain-lain. Seblak ada yang disajikan dengan sedikit kuah yang disebut dengan seblak nyemek. Membuat seblak kuah cukup mudah.
Karena itu, seblak sangat cocok dijadikan ide usaha kuliner. Apalagi saat cuaca dingin, seblak menjadi makanan yang dicari. Jika tertarik untuk mencoba berjualan seblak buatan sendiri, coba beberapa resep seblak kuah pedas cocok untuk jualan berikut ini.
1. Seblak Kuah
Bahan:
- Sawi hijau
- Kubis
- 5 butir bakso, dipotong
- 1 genggam kerupuk mentah
- 4 keping mi mentah
- 1 butir telur ayam
- 2 lembar daun jeruk, disobek
- Garam
- Gula
- Kaldu bubuk
- Air
Bumbu dihaluskan:
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 5 buah cabe merah kecil
- 4 buah cabe merah besar
- 2 butir kemiri
- 1 ruas kencur
Cara memasak:
- Mi direbus tapi jangan terlalu matang. Tiriskan.
- Kerupuk direbus hingga empuk sesuai selera. Biarkan dalam rebusan air agar tidak lengket.
- Bumbu halus dan daun jeruk ditumis sampai matang. Masukkan telur lalu orak-arik.
- Masukkan bakso, sawi hiau, dan kol. Masak sampai agak layu.
- Tuangkan air lalu beri garam, gula, dan kaldu bubuk.
- Koreksi rasa.
- Masukkan mie dan kerupuk tadi.
- Siap disajikan.
Baca juga: Resep Bakwan Jagung
2. Seblak Kuah Bakso Pedas
Bahan:
- 4 butir bakso berukuran kecil
- 15 keping kerupuk putih bulat
- 1 sdt cabe bubuk
- 2 lembar daun jeruk
- 200 ml air
- Gula
- Penyedap rasa
- Minyak goreng
Bumbu dihaluskan:
- 1 siung bawang putih berukuran besar
- 2 siung bawang merah berukuran besar
- 3 buah cabe merah keriting
- 5 buah cabe rawit
- 1 cm kencur
Cara memasak:
- Bakso dan kerupuk direbus sampai matang. Sisihkan.
- Semua bumbu halus diulek lalu sisihkan.
- Panaskan minyak goreng lalu tumis bumbu halus bersama cabe bubuk sampai matang.
- Masukkan bakso dan kerupuk lalu diaduk. Tuangkan air lalu beri penyedap rasa dan gula. Koreksi rasa.
- Tunggu hingga mendidih dan matang. Siap disajikan.
3. Seblak Kuah Makaroni Bakso
Bahan:
- 2 genggam kerupuk aci
- 5 butir bakso, diiris
- 2 butir telur ayam, dikocok
- 200 ml air
- Daun bawang, diiris
- Garam dan gula
- Minyak goreng
Bumbu dihaluskan:
- 5 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 8 buah cabe rawit
- 4 cm kencur
Cara memasak:
- Kerupuk aci direndam air panas sampai empuk. Masukkan 1 sdm minyak goreng supaya tidak menempel. Tiriskan.
- Bumbu halus ditumis hingga harum.
- Telur ayam diorak-arik hingga setengah matang. Masukkan bakso dan daun bawang. Aduk rata.
- Tuangkan air, tunggu sampai mendidih.
- Masukkan kerupuk yang sudah direndam tadi. Aduk rata. Beri garam dan gula. Koreksi rasa.
- Siap disajikan.
Baca juga: Cara Membuat Sate Ayam
4. Seblak Kuah Mie Pedas
Bahan:
- 2 keping mi keriting
- 10 butir bakso, iris
- 2 buah sosis, iris
- 50 gram kerupuk aci atau bawang
- 1 butir telur ayam
- 2 batang daun bawang, iris
Bumbu:
- 2 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 2 sdm saos sambal
- 1 sdm kecap manis
- 2 cm kencur
- 1 sdm gula pasir
- Garam
- Kaldu bubuk
- Lada bubuk
- Cabe rawit sesuai selera
- 700 ml air
- Minyak goreng
Cara memasak:
- Mi direbus hingga matang. Tiriskan.
- Kerupuk direbus sebentar. Tiriskan.
- Bawang putih, bawang merah, cabe, dan kencur dihaluskan. Tumis dengan api sedang.
- Masukkan bakso dan sosis. Masak sebentar.
- Tuangkan air. Jika sudah mendidih, masukkan telur, garam, gula, lada bubuk, dan kaldu bubuk.
- Masukkan saos sambal dan kecap. Koreksi rasa.
- Masukkan mie dan daun bawang. Masak beberapa saat. Matikan kompor.
- Siap disajikan.
5. Seblak Kuah Pedas
Bahan:
- Kerupuk bawang, direbus sekitar 10 menit
- Bakso ikan
- Sosis sapi
- 2 butir telur ayam
- Sawi hijau
Bumbu dihaluskan:
- 3 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- 5 buah cabe merah keriting
- 25 buah cabe rawit merah
- 1 cm kencur
Cara memasak:
- Bumbu halus ditumis sampai harum dan matang. Sisihkan pada pinggir wajan. Masukkan telur lalu diorak-arik.
- Masukkan bakso dan sosis. Tuangkan air lalu masukkan kerupuk. Beri garam, gula, kaldu bubuk, dan kecap manis.
- Koreksi rasa. Siap disajikan.
- Beri bawang goreng.
Baca juga: Resep Dessert
6. Seblak Kuah Nyemek
Bahan:
- Mi, direbus sampai matang
- Kerupuk, direbus sampai lunak
Bumbu dihaluskan:
- 3 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 7 buah cabe keriting
- 3 buah cabe rawit
- 1 cm kencur
Cara memasak:
- Bumbu halus ditumis hingga harum lalu tuangkan air.
- Beri garam, gula, dan penyedap rasa.
- Masukkan mie dan kerupuk. Aduk lalu diamkan sampai kuahnya mendidih.
- Siap disajikan.
Baca juga: Resep Cumi
7. Seblak Ceker Jeletet
Bahan direbus:
- 5 – 10 potong ceker ayam
- ½ papan mie telor
- 1 genggam kerupuk
- 1 sdm makaroni
Bahan kuah:
- 3 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- 6 buah cabe rawit merah
- 10 buah cabe merah keriting
- 1 butir kemiri
- 1 sdm cabe bubuk
- 1 butir kemiri
- Minyak goreng
Pelengkap:
- Daun bawang
- Garam
- Kaldu jamur
Cara memasak:
- Bumbu halus ditumis sampai harum dan berubah warna. Masukkan cabe bubuk dan lanjutkan menumis sampai bau langu hilang.
- Tuangkan air rebusan ceker. Tunggu hingga mendidih.
- Beri garam dan kaldu jamur. Koreksi rasa. Matikan kompor.
- Letakkan bahan yang sudah direbus ke dalam mangkok lalu tuangkan kuah pedas.
- Taburkan daun bawang. Siap disajikan.
Baca juga: Resep Sambal
Sekian informasi mengenai Resep Seblak Kuah Pedas Cocok Untuk Jualan. Jika kamu memiliki rekomendasi atau ide resep menarik, silahkan kirim ide resep kamu melalui kontak kami. Jangan takut untuk berbagi ide.
Kami akan melakukan kurasi konten atas rekomendasi ide resep kamu dan jika dirasa tepat, maka kami akan mempublikasikannya di sini sebagai tambahan referensi. Kami juga akan memberikan kredit dari ide kamu sebagai apresiasi.